TUGAS 8 APSI DATA MODELING

 TUGAS 8 

DATA MODELING

Definisi dan Tujuan Data Modeling

    Data modeling adalah hubungan berbagai elemen data berbeda untuk mengetahui informasi yang dibutuhkan. Hal ini digunakan untuk mengetahui di mana data disimpan, sehingga mempermudah komunikasi antar tim dan manajemen data, terutama jika terdapat banyak data pada perusahaan. Data modeling menekankan pada data apa yang dibutuhkan dan apa yang akan dilakukan pada data tersebut untuk suatu keperluan bisnis. Umumnya, tujuan utama dari data modeling adalah untuk menciptakan metode penyimpanan informasi yang paling efisien, pelaporan yang lengkap, serta memberi akses.

Manfaat Data Modeling

    Berikut adalah beberapa manfaat dari data modeling:
  1. Mempermudah manajemen data
  2. Menghemat biaya
  3. Mengurangi kerumitan dan risiko
  4. Mempermudah komunikasi antar tim

Jenis-Jenis Data Modeling

1. Conceptual Data Model (CDM)

    Conceptual Data Model merupakan jenis model data yang memiliki tampilan pengguna tingkat tinggi. CDM merepresentasi konseptual dari struktur data yang mendeskripsikan entitas dan hubungan antara entitas tersebut dalam domain bisnis atau organisasi tertentu. Model ini bertujuan untuk menggambarkan pandangan yang lebih tinggi, abstrak, dan independen dari teknologi terkait dengan data.

Berikut adalah Conceptual Data Model dari aplikasi Netflix.


2. Logical Data Model (LDM)

    Logical data model adalah representasi struktur data yang lebih terperinci dan lebih terkait dengan logika dan konsep pemodelan data daripada conceptual data model. Model ini fokus pada cara data diorganisasi dan hubungan antara entitas dalam lingkungan yang independen dari teknologi implementasi.

    Berikut adalah LDM dari aplikasi Netflix.


3. Physical Data Model (PDM)

    Physical data model adalah representasi struktur data yang terkait dengan implementasi teknis dan fisik dari database. Model ini menjelaskan bagaimana data akan disimpan, diatur, dan diakses secara konkret di tingkat yang lebih mendetail daripada logical data model.

Berikut adalah PDM dari aplikasi Netflix.


REFERENSI

https://glints.com/id/lowongan/data-modeling-adalah/#pengertian-data-modeling

https://accurate.id/teknologi/data-modeling/

Comments

Popular Posts